Hai semuaaa! Lama tak berjumpa ^.^
Kali ini aku ada review untuk kalian semua. Aku mau mereview salah satu lip color MLBB (my lips but better) favoritku akhir-akhir ini. Yaitu Benefit Hydra-Smooth Lip Color.
Aku sukaaaa sekali dengan kemasannya. Seperti yang kalian lihat di foto, lippienya dikemas di dalam tube berbahan seperti kardus (?) yang dekorasinya bagus banget.
Produknya sendiri juga lucu packagingnya. Bentuknya seperti foto dibawah ini. Tutupnya agak bening, yang memberi kesan elegan juga.
Untuk mengeluarkan produknya, tinggal diputar bagian bawahnya.
Warna yang aku punya namanya “Lip Service”. Kalau dari bulletnya, seperti warna berry-nude gitu ya. Tapi waktu di swatch, ternyata sheer banget. Menurutku teksturnya seperti tinted lip balm, bukan lipstick. Warnanya jadi natural, karena itu aku sebut sebagai MLBB.
Love love love this lip color! Terutama packagingnya. Karena aku suka warna natural, jadi warnanya pas untuk aku. Tapi kalau kalian suka warna yg bold atau mencolok, mungkin Hydra-Smooth lip color ini bukan untuk kalian ^^
Teksturnya melembabkan bibir, karena itulah menurutku produk ini seperti tinted lipbalm. Dan staying powernya juga tidak terlalu lama. Sekitar 30 menit sampai 1 jam sudah agak pudar.
Tapi karena warnanya sheer, aku harus oleskan beberapa kali supaya warnanya keluar. Jadinya agak boros ya >_< sayang juga lippienya bakal cepat habis.
Jadi kesimpulannya,
Pros :
- Kemasannya bagus
- Warnanya cantik dan natural
- Glossy, membuat bibir terlihat lebih sehat
- Tidak membuat bibir kering
- Melembabkan
Neutral :
- Bisa didapatkan di Sephora atau toko Benefit
- Pilihan warnanya banyak
- Tidak ada aroma khusus
Cons :
- Warnanya sheer, jadi agak boros produk
- Tidak tahan lama
- Harganya lumayan mahal
Rating : 3.5/5
Repurchase? Probably no, karena harganya yg bikin mikir >_<
Thanks for visiting!
Xoxo,
Jessi ∞
Instagram & Twitter : @jessicaalicias
LINE : @its5805k
Ps. I will update this review if there are any changes with the result.
What I wrote is my honest opinion.
Feel free to comment, ask for followback on GFC or Google+
Kindly like my facebook page and follow me on instagram!
kemasannya lucu… tp hrganya ga asik yah…
rada mahal ya hehehhe
Ahh lucu bngt packagingnya.. 🙂
Packagingnya unik banget yah. Belom pernah liat model yang begituan 😀
Warnanya terlalu mengkilap kalok menurut ku. Yang bibir tipis keknya bagus-bagus aja pakeknya :3
iyaa hahaha ini aja aku kebetulan ada voucher, kalo gaada ogah deh X(
iya >-<
Kayak princess-y gitu ya :3
Aku jg suka banget packagingnya^^
aku sih suka2 aja yah yg glossy gini hehe
Cute packaging and lovely colour!❤
Regards,
a-cupofrain.blogspot.com
Yes, I know right! <3