Aku excited banget nih datang ke event ini, karena aku memang sudah tahu brand Martha Tilaar ini dari lama, dan aku seringkali menggunakan produk dari Martha Tilaar, misalnya PAC dan Sariayu.
Kalian pasti juga sudah pada familiar kan dengan Martha Tilaar Group? Martha Tilaar ini dirintis oleh Ibu Martha Tilaar sejak tahun 1970, sehingga kualitasnya sudah tidak perlu diragukan lagi ^^
Nah hari Sabtu kemarin, diawali dengan aku datang terlambat *lol* karena aku terlambat bangun :’) I’m so not a morning person. Registrasinya dimulai jam 9.00 WIB dan aku datang sekitar jam 9.45 waktu sudah hampir mulai. Maafkan akuuu, aku jadi tidak sempat foto-foto bagian depannya.
Gedungnya kurang lebih seperti foto dibawah ini. Puspita Martha International Beauty School terletak di Perkantoran Office Park 1 B 16, Jalan Bukit Darmo Boulevard, di daerah Surabaya Barat.
image from google earth |
Sewaktu masuk, disambut oleh seorang pegawai dari Puspita Martha dan aku mengisi absen. Tidak lama, kami naik ke lantai atas ke ruangan Make Up Class.
Setelah itu, salah satu perwakilan dari Puspita Martha International Beauty School menjelaskan kepada kami tentang program-program dari sekolah kecantikan ini. Mulai dari sertifikasinya, fasilitas, kegiatan, dan sebagainya.
Puspita Martha International Beauty School memiliki beberapa program, diantaranya adalah School of Makeup, School of Hairdressing, School of Beauty Aesthetics, Personal Class, dan International Program yang masing-masing mencetak beautypreneurs siap kerja, baik diploma maupun bersertifikat (selebihnya bisa dicek di website Puspita Martha International Beauty School)
Setelah itu, kami diajak untuk touring mengelilingi dan melihat fasilitas yang ada disana.
Lantai paling atas adalah lantai tempat kami berkumpul tadi, kemudian di lantai 3 ada “Aesthetic Class”, yaitu tempat untuk program School of Beauty Aesthetics. Ada meja-meja untuk Spa dan juga bath tub. Waktu masuk ke ruangan ini, ada wangi-wangi semerbak nan wangi hahaha, untuk memaksimalkan pengalaman terapis dan suasana spa juga mungkin ya.
Setelah itu kami turun ke lantai bawah-bawah, tapi agak kosong sih jadi aku tidak foto banyak >.< Pokoknya di gedung Puspita Martha International Beauty School ada 4 lantai yang masing-masing dikhususkan untuk Hair School, Make Up School, dan Aesthetic.
Kemudian kami kembali ke atas ke ruangan tadi, dan dimulailah workshopnya. Pengajar dari workshop kali ini adalah Mrs. Endang, yang adalah pengajar dari Puspita Martha International Beauty School Jakarta.
Mrs. Endang mengawali workshop dengan mengajarkan kepada kami semua tentang perawatan wajah. Bagaimana cara membersihkan wajah dengan benar, dan juga mengaplikasikan produk perawatan kulit. Karena tanpa kanvas yang baik, pasti apapun yang diaplikasikan diatasnya tidak akan maksimal.
Lalu ia membahas tentang bentuk-bentuk wajah, agar kita bisa mengoreksi bentuk wajah kita agar terlihat lebih oke.
Workshop ini menggunakan produk dari Sariayu Martha Tilaar : Inspirasi Borneo.
Kami pun menghapus makeup (bye alis…) dan mulai bermain dengan makeup kit tadi, sambil didemonstrasikan oleh Mrs. Endang di seorang model super cantik ini.
Aku kemudian tanya-tanya (mumpung ada guru dari Jakarta lah yeee) dan kemudian dijelaskan bahwa bentuk wajahku persegi tapi nggak persegi banget (?) dan aku perlu contouring di daerah pipi dan dahi supaya bentuk wajahku terlihat lebih oval, tapi tidak perlu di dagu karena daguku tidak mengotak.
Lalu Mrs. Endang mengomentari alisku yang tidak simetris *lolol*, terus dicukur dan diisi lagi deh supaya bagus. Alisku dibentuk agak membulat juga supaya mengimbangi bentuk wajahku. Jadi foto dibawah ini alisku yang baru dan dibuat oleh Mrs. Endang. Rapi ya, makasih banyak T v T
Setelah kami semua selesai bermakeup ria, acara hari itu diakhiri dengan pembagian goodie bag dan foto bersama.
Thank you so much to Puspita Martha International Beauty School, WomanBlitz, dan Surabaya Beauty Blogger untuk event kali ini ^^ Banyak sekali pelajaran yang aku dapat. Sukses terus untuk Martha Tilaar!
Suh a lovely event, jess!
❤ ❤ ❤